Laporan e-MPA Salah Atau Asal-Asalan?

Laporan e-MPA Salah Atau Asal-Asalan? 
Bersiaplah Menerima Kedatangan BPK dan BPKP
Foto




Dalam rangka peningkatan kualitas pelaporan realisasi anggaran secara akurat, Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Kanwil Kemenag Kalsel melaksanakan kegiatan Penghimpunan dan Pelaporan e-MPA yang dimulai sejak Selasa ( 30/7) di Hotel Nasa Banjarmasin. Acara ini diikuti oleh seluruh operator satker Kemenag Kab/Kota dan operator satker madrasah negeri se Kalsel yang terbagi 2 gelombang. Gelombang I dilaksanakan 30-31 Juli dan gelombang II pada 31 Juli – 1 Agustus 2013.

Gelombang I dibuka secara resmi oleh Kasubag Ortala & Kepegawaian Drs.H.Said Muhdari,MM yang didampingi oleh Kasubag Perencanaan & Keuangan Drs.H.Yuliansyah,MM, Kasubag Hukum & KUBHj.Mardiani,SE , Kasubag Umum Hadi Saputera,S.Ag dan Kasubag Informasi & Humas Drs.Hidayaturrahman,M.Ikom dengan peserta dari Kodya Banjarbaru, Kab.Tapin,Kab.HSS, Kab.HST , Kab.HSU dan Kab.Batola.

Drs. H. Said Muhdari mengingatkan kepada para operator agarmenginput data setiap bulannya dan berhati-hati dalam melakukan penginputan data. “Inputlah data setiap awal bulan dan jangan menunda atau menumpuk SP2D baru diinput karena aplikasi ini terus dimonitor oleh Sekjen Kemenag RI”, ucap Said Muhdari dalam sambutannya.

Drs.H.Yulisansyah,MM selaku Ketua Panitia meminta operator yang bermasalah/ terlambat dalam pelaporan e-MPA agar dalam kesempatan ini mengemukakan alasan atau masalah yang dihadapi. “Kalau tidak ada jaringan internet ( speedy ) minta lah kepada KPA untuk membeli modem, saya akan tegur KPA yang tidak merespon” tegas beliau. Beliau juga menegaskan jika laporan e-MPA asal-asalan/keliru dan tidak dilaksanakan maka bersiap-siaplah menerima kedatangan BPK dan BPKP.

Sementara itu koordinator e-MPA Kab.HSU Bapak Hifni,S.Pd.I menyebutkan peserta dari HSUberjumlah 40 orang yang terdiri 1 operator kemenag dan 39 operator madrasah dan semua satker sudah menginput semua data isian, sehingga tidak ada permasalahan yang berarti.
“40 orang operator dari satker-satker yang ada di HSU sudah melakukan input isian data, jadi tidak ada masalah yang berarti dengan satker-satker yang ada di HSU”, jelas beliau. (Yusuf )

Sumber : Kemenag Provinsi Kalsel



Penulis : Unknown ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Laporan e-MPA Salah Atau Asal-Asalan? ini dipublish oleh Unknown pada hari 31 July 2013. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Laporan e-MPA Salah Atau Asal-Asalan?